Spesifikasi dan Harga Samsung ATIV S Neo juli 2013

Unknown Jumat, 28 Juni 2013
Spesifikasi dan Harga Samsung ATIV S Neo juli 2013
Spesifikasi dan Harga Samsung ATIV S Neo juli 2013, hari ini saya akan memberi informasi terbaru tentang Harga Samsung ATIV S Neo Bulan Juli 2013 dan Spesifikasi Lengkap Samsung ATIV S Neo. Gadget Terbaru dari Samsung ATIV S Neo Spesifikasi, fitur dan info harga akan kami sajikan pada pastingan kali ini. Tren ponsel bersistemkan Windows Phone 8 pun turut diusung oleh Samsung. Ya, perusahaan ternama asal Korea Selatan itu telah berhasil merilis produk terbarunya. Tentu saja dengan gaya baru, dimana sistem operasi Windows Phone 8 telah disematkan. Hal ini semakin meragamkan jenis produk buatan Samsung, yang sejatinya didominasi oleh perangkat lunak robot hijau besutan Google.

Adalah Samsung ATIV S Neo, beberapa waktu yang lalu telah diperkenalkan kepada kalayak umum. Kebanyakan ponsel WP 8 di pasaran diintegrasikan dengan prosesor tangguh seri quad-core. Namun jangan harap demikian untuk ponsel yang satu ini. Pihak produsen hanya membenamkan prosesor dual-core, akan tetapi memiliki kecepatan 1.4GHz. Sehingga peforma yang diberikan tetap terjaga kecepatannya.

Sementara itu, perangkat dapur pacu tersebut juga ditunjang oleh RAM sebesar 1 GB. Dimana kinerja prosesor akan semakin bagus berkat pengoptimalan lewat perangkat RAM. Untuk media penyimpanan pun terbilang cukup baik. Memori internal berkapasitas 8 GB serta ditambah pula dengan slot microSD telah tersematkan.

Secara desain, ponsel ini didesain dengan tampilan antarmuka yang cukup elegan. Termasuk juga pada bagian layar, dengan bubuhan display sebesar 4.8 inci beresolusi 720 x 1280 piksel, ponsel ini semakin menarik perhatian. Interaksi cukup dimanjakan dimana pengguna bisa mengoperasikan ponsel dengan fasilitas layar sentuh yang begitu canggih.

Untuk multimedia, pengguna ponsel bisa memanfaatkan keberadaan kamera ciamik. Pada ponsel ini, terdapat dua buah kamera yakni kamera belakang dan kamera depan. Kamera belakang memiliki lensa bersensor 8 MP dengan fitur LED flash dan autofocus. Pengguna tentu saja sangat dimudahkan dalam mengambil gambar dengan kualitas tinggi. Sementara kamera depan, Samsung telah menyediakankan resolusi 1.9 MP. Aktivitas video call pun juga bisa dilakukan melalui ponsel ini.

Hingga saat ini, ketersediaan ponsel secara global belum menemui titik terang. Namun sebagai langkah awal, Samsung mencoba memasarkan ponsel ini di kawasan Amerika Serikat. Sementara itu, harga yang dibanderol adalah 149.99 USD per unitnya. Banyak pihak memprediksi bahwa keberadaan ponsel WP 8 milik Samsung diyakini akan mengalami fase-fase sulit untuk menyaingi hegemoni seri Lumia persembahan Nokia.
Blogger Template by BlogTusts Sticky Widget by Kang Is Published by GBT.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar